Anda bukan seorang fotografer ? dan anda buta dengan photo editing semacam photoshop ?. Jangan khawatir dengan kamera digital seadanya atau bahkan kamera handphone, foto-foto anda bisa menjadi lebih cantik , dengan layanan editing foto secara online atau yang lebih dikenal dengan online photo editor.

Salah satu situs yang menyediakan layanan pengeditan adalah FotoFlexer. berikut ini panduannya :
1. Upload foto yang ingin anda edit.
2. Pilihan ” basic ” : untuk melakukan auto fix, croping ( pemotongan gambar ), memperbaiki kontras gambar, memutar dan merubah ukuran gambar.
3. Pilihan ” effects ” : untuk memberikan efek pada gambar seperti blur, negatif, hitam-putih atau efek sephia.
4. ” Decorate ” : untuk menambahkan dekorasi foto seperti menambahkan border, frame, atau tulisan.
5. ” animation ” dan ” beauty ‘ : untuk menambah animasi dan ketajaman gambar.
6. anda juga dapat menyusun atau memadukan beberapa gambar melalui pilihan ‘ layer ‘.
setelah selesai jangan lupa menyimpan hasil kreasi anda dengan mengklik ” save ” tentunya.

Ini adalah contoh hasil editan saya

tidak terlalu bagus hasilnya.

Rekayasa Foto ( Fakephoto )

Ada banyak situs penyedia layanan rekayas foto. Anda dapat memasang foto anda dengan beberapa template yang tersedia.

Photofunia

Anda tinggal mengupload foto anda dan memilih template yang tersedia.

  • Langsung terbuka halaman situs yang menampilkan pilihan efek-efek yang dapat digunakan.
  • Pilih salah satu efek yang ada dengan melakukan klik pada gambar efek tersebut.
  • Akan terbuka halaman untuk memilih foto, klik saja browse dan pilih foto yang akan diupload.
  • Tunggu proses loading, selesai…..foto anda sudah dimanipulasi, mudah sekali

Jika ingin menyimpan foto tersebut, klik [Save to disk]…

Ini contoh hasil rekayasa saya : 

FunPhotobox

Situs yang satu ini lebih banyak menyediakan templat dan efek-efek untuk mempercantik foto kita. Sma seperti Photo Funia, anda tinggal memilih efek atau template yang tersedia, unggah foto anda tunngu sebentar….jreng ! foto anda sudah keren.